25
NOV
Selasa (13/8) Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Medan, Muhammad Husni didampingi Kabid Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Hidup, Ruth Oldrina Tobing menerima kunjungan studi dari Mahasiswa Teknik Lingkungan University Sejong Campus Korea di ruang rapat DLH Kota Medan.
Kunjungan studi ini dalam rangka untuk mempelajari isu-isu lingkungan dan bagaimana pemerintah melakukan pengendalian dan penanganan lingkungan khususnya di Kota Medan.
Dimana Pengendalian dan penanganan lingkungan merupakan upaya untuk mengelola dan melindungi lingkungan dari dampak negatif aktivitas manusia.
Hal Ini mencakup berbagai strategi dan praktik yang bertujuan untuk mengurangi pencemaran, menjaga keanekaragaman hayati, serta memastikan penggunaan sumber daya alam secara berkelanjutan.