Berita

Tahapan Seleksi Kepala Dinas Lingkungan Hidup Tingkat Kabupaten/Kota Terbaik

Penghargaan kinerja pengelolaan lingkungan hidup diukur dengan dua indikator utama yaitu Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) yang menggambarkan status kualitas lingkungan hidup dan Indeks Respon Lingkungan Hidup (IRLH). Tahap seleksi penghargaan di mulai Tahap I dari 500 Kabupaten/Kota dan diseleksi masuk 50 besar, kemudian diseleksi dari 10 besar dan masuk dalam 5 besar. Adapun juri dalam presentasi paparan Kadis tersebut yaitu, 1. Ir. Sigit Reliantoro, M.Sc – Direktur Jenderal Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan 2. Prof. Dr. Makarim Wibisono, MA – Ketua Tim Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran Hak Asasi Manusia Berat masa Lalu 3. DR. M. R. Karliansyah MS – Tenaga Ahli Menteri LHK bidang pemulihan lingkungan 4. Prof. Dr. Anwar Daud, SKM., M.Kes. - Kepala Badan Kerjasama Pusat Studi Lingkungan se Indonesia 5. Dr. Yudi Setiawan, SP, M.Sc. - Kepala PPLH IPB 6. Trijoko Mohamad Solehoedin, S.P. - Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden.
Foto Berita